BITMAPS

 

BITMAPS

 

Alhamdulillah, masuk hari ketiga belajar aplikasi coreldraw. Sebelumnya, tentu saja aku harus menyelesaikan tantangan kemaren tentang di mana contour itu. PR pun terjawab. Icon yang berfungsi memberikan dua warna atau lebih pada tulisan itu ternyata bergambar bujur sangkar di atas gelas miring. Ternyata yang harus diklik adalah gambar tanda panah kecil lalu memilih contour.

Yap, Alhamdulillah. Aku bahagia telah berhasil menemukannya. Kini, aku siap lanjut belajar untuk menggabungkan objek gambar dengan background. Senjata yang dipakai bernama ikon transparency tools dan bitmaps.

Pertama, setelah selesai mengatur media dan memilih background. Memasangnya di lembar kerja untuk disesuaikan dengan pilihan edit power clips setelah klik kanan. Jika sudah pas dan sesuai keinginan, maka kupilih finish power clips.

Gambar latar sudah ada, saatnya aku mengambil foto untuk menggabungkannya dengan background. Tema hari ini, seolah-olah foto ada di taman. Agar lebih indah, aku mengambil lagi gambar pelangi dan meletakkannya di atas awan.

Nah, agar pelangi tampak nyata, aku menggunakan icon transparency tool yang bergambar gelas miring. Klik gambar yang akan disesuaikan, kemudian sesuaikan pointernya dengan posisi yang diinginkan. Setelah transparansi gambar sesuai, lanjut klik menu bitmaps dan pilih convert to bitmaps dan OK.

Langkah terakhir, aku memasukan teks ke dalam gambar sebagai pelengkap dan pemanis. Untuk memberikan effect, aku masih memakai contour untuk member dua warna yang berbeda.

Alhamdulillah, hari ini aku berhasil menggabungkan beberapa objek menjadi satu meski masih dibantu. In syaa Allah, besok aku akan belajar tentang cropping object agar lebih sesuai dengan background dan tidak memakan banyak ukuran file dalam ruang penyimpanan.

 

TEMUANKU:
Aku tidak mandiri dalam hal menggabungkan beberapa gambar dan membuatnya serasi dengan transparancy tool.
Target kemandirian yang ingin dilatihkan adalah setidaknya aku bisa membuat desain gambar latar dari beberapa gambar yang digabung secara mandiri tanpa bantuan tutor lagi.


Srong why:
Aku ingin melatih kemandirian ini karena aku ingin bisa membuat desain gambar yang bagus sebagai postingan sosial media dengan aplikasi coreldraw secara mandiri.


Strategi untuk melatih kemandirian:
1. Meminta bantuan suami sebagai tutor
2. Mencatat hal yang sudah dipelajari
3. Berlatih dan terus berlatih agar terampil


Sukses apa aku hari ini?
Alhamdulillah, aku sudah bisa membuat desain gambar sederhana meski masih ada tantangan dengan transparancy tool.

Tantanganku hari ini:
Aku tidak berhasil menggabungkan beberapa gambar dalam satu desain dengan serasi atau menyatu.


Ingin sukses apa esok hari?
Besok, aku ingin bisa menyelesaikan desain flyer lagi sendiri dan mengedit gambar di dalamnya dengan icon crop.


Rasaku hari ini:
Alhamdulillah, aku merasa BAHAGIA sudah berhasil membuat gambar latar dan tahu fungsi transparency tool.

Bismillah, semoga esok bisa belajar lebih baik lagi dan berhasil mewujudkan rencana hari ini. Aamiin. Don’t teach me, I love to learn.

 

#harike3

#tantangan15hari

#zona2kemandirian

#pantaibentangpetualang

#institutibuprofesional

#petualangbahagia

#banyumasraya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Asal Usul Burung Walet

Ibu Wajib Mengajarkan Al Fatihah Kepada Anaknya

Serunya Bermain Batu di Geofuntrip